Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Universitas Serambi Mekkah (USM) menggelar upacara yang dihadiri seluruh civitas akademika pada Jumat (10/11/22023) bertempat di Open Space Kampus USM Banda Aceh. Upacara dilaksanakan dan dipimpin oleh Rektor USM Dr. Teuku Abdurahman, SH, Sp.N.
Peringati hari Pahlawan 10 November Tahun 2023 yang ke-78 ini mengusung tema “Semangat Pahlawan Untuk masa depan Bangsa dalam memerangi kemiskinan dan Kebodohan” yang diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata.
Rektor USM dalam pidatonya, beliau mengatakan Tema ‘Semangat Pahlawan Untuk Masa Depan Bangsa Dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan’ dipandang sangat tepat karena Dr. Mr. Teuku Haji Moehammad Hasan telah merintisnya dengan mendirikan berbagai lembaga pendidikan untuk mengentaskan kebodohan dan kemiskinan. Sejumlah lembaga didirikan di Aceh adalah Taman Siswa di Kawasan Merduati dan Universitas Serambi Mekkah.
“Dengan semangat hari Pahlawan ini, Universitas Serambi Mekkah terus melanjutkan cita-cita yang luhur Dr. Mr. Teuku Haji Moehammad Hasan untuk menciptakan sumber daya manusia yang mempunyai integritas yang memiliki komitmen yang tinggi”, ujar Rektor
Dalam kesempatan upacara hari Pahlawan 10 November 2023. Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Dr. Hambali, M. Pd sekaligus Ketua Panitia upacara hari Pahlawan mengapresiasi dengan memberikan piagam secara simbolis bagi mahasiswa yang berprestasi dibidang olahraga, pada ajang Pomda Aceh 2023 sebanyak 7 mahasiswa dan 2 diantaranya dari cabor Kempo atas nama Faisal Hakim dan cabor Karete atas nama Muhammad Farid Ramli berkesempatan mengikuti Pomnas di Kalimantan.
“Semoga tahun depan akan lebih banyak lagi atlet-atlet yang dapat mengharumkan nama Universitas Serambi Mekkah”, tutur Dr. Hambali